Koordinasi Pemeriksaan UKL - UPL Rencana Kegiatan Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS)
Selasa, 14 Februari 2023, telah diikuti secara virtual kegiatan Rapat Koordinasi Pemeriksaan UKL - UPL Rencana Kegiatan Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) Dermaga Bongkar Muat Batu Gamping PT. Indoka Mining Resources, kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur. Acara dihadiri oleh OPD tingkat Kementerian, tingkat Provinsi, maupun tingkat Kabupaten, serta mengundang perwakilan dari Kecamatan dan Kelurahan. Adapun masukan terkait bidang penataan ruang antara lain:
1. DPUPR – PERA Prov. Kaltim belum pernah menerbitkan dokumen pertimbangan teknis terkait kegiatan TUKS Dermaga Bongkar Muat Batu Gamping.
2. Lokasi kegiatan berada di Kelurahan Pantai Lango, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Rencana kegiatan ini memiliki rencana pembangunan Quary Wall dengan panjang 198 m dan lebar 15 m dengan luas 2.970 m2 dengan kapal yang akan bersandar maksimal 1.000 DWT.
3. Berdasarkan RTRW Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2016 adapun beberapa poin yang dapat disampaikan yaitu:
- sesuai lampiran VII tentang Rencana Pola Ruang, lokasi kegiatan berada pada pola ruang Kawasan Perkebunan.
- sesuai lampiran XIV tentang Kawasan Strategis Wilayah Kalimantan Timur, lokasi kegiatan masuk kedalam kawasan industri Kariangau dan Buluminung.
4. Berdasarkan RTRW Penajam Paser Utara Tahun 2014, lokasi kegiatan berada pada kawasan Tanaman Lahan Kering.