Rapat Kegiatan Sinkronisasi dan Pembahasan Lanjut terkait arahan pemanfaatan di wilayah KBAK dengan fokus diskusi di KBAK Kab. Berau
Senin, 27/6/2022. Rapat Agenda Rapat Kegiatan Sinkronisasi dan Pembahasan Lanjut terkait arahan pemanfaatan di wilayah KBAK dengan fokus diskusi di KBAK Kab. Berau bertempat di Kantor Gubernur Kaltim.?
?
Rapat dibuka oleh Bapak H. Suriansyah, SE, M.Hum selaku Plt. Kepala Biro Perekonomian Setda Prov, Kaltim dan dihadiri juga oleh OPD Pemeritah Provinsi antara lain Dinas ESDM, Dinas Perkebunan, Dinas Kehutanan. ?
?
Turut hadir dalam rapat Bapak A. Muzakkir, ST., M.Si selaku Kepala Bidang Penataan Ruang mewakili Dinas PUPR-PERA Kaltim didampingi Ibu Nurani Citra Adran, S.SI., M.Dev selaku Sub Koordinator Pengendalian Pemanfaatan Ruang. ?
Menindak lanjuti rapat koordinasi sebelumnya bersama Sekretaris Daerah (07 April 2022) tentang Penegasan luasan usulan KBAK Berau dan Arahan Sekretaris Daerah Prov. Kaltim untuk melakukan evaluasi kembali berikut dengan kajian dan studi yang komperehensif agar luasan KBAK yang diusulkan Kab. Berau bisa dipertimbangkan lagi untuk memaksimalkan luasan dengan tetap memperhatikan ketentuan yang bersinggungan dengan izin-izin usaha yang ada di Kawasan Penetapan KBAK Berau.?
?
Pada Rapat kali ini dilakukan penyamaan Persepsi antar dinas terkait di lingkup Pemrov Kaltim dan sekaligus menelaah surat dari Badan Geologi Kementerian ESDM RI yang telah mengirim surat balasan ke Setda Prov. Kaltim dengan Perihal Arahan Pemanfaatan di Wilayah KBAK . ?
Proses tindak lanjut berikutnya adalah koordinasi dan verifikasi data mana saja yang menjadi pertimbangan untuk nanti di pakai sebagai acuan untuk melakukan pertemuan pembahasan lanjutan bersama Pemerintah kabupaten Berau. ?
?
Perlunya disepakati tentang luasan mana yang harus dipertahankan dan mana yang tidak dan perlunya juga identifikasi dan verifikasi data perizinan yang terindikasi masuk dalam usulan KBAK Berau.?
?
Setelah melakukan tahapan tersebut, tahapan selanjutnya adalah mengundang Kab. Berau untuk berdiskusi terkait usulan luasan agar dapat membahas indikasi dan muatan terkait KBAK sehingga disepakati luasan yang menjadi usulan penetapan.?
?
**Follow @tataruangkaltim?
?
Tags :?
#Pembahasan #Sinkronisasi #KBAK #KabupatenBerau #Pemanfaatan