Rapat Expose Hasil Penilaian Kineja Sementara Penyelenggaan Panataan Ruang (PPR) Provinsi Tahun 2022
Selasa, 27 September 2022 telah diikuti Undangan Rapat Expose Hasil Penilaian Kineja Sementara Penyelenggaan Panataan Ruang (PPR) Provinsi Tahun 2022 yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Pengendalian dan Penertiban Tanah dan Ruang Kementerian ATR/BPN yang diikuti oleh Pemerintah Daerah Provinsi Seluruh Indonesia yang membidangi Penataan Ruang.
Adapun poin-poin yang dapat disampaikan dari hasil rapat ini adalah sebagai berikut:
1. Rapat ini berkenaan dengan penyampaian dan klarifikasi hasil penilaian sementar kinerja penyelenggaraan penatan ruang daerah provinsi, yang salah satunya adalah penyampaian hasil sementara Provinsi Kaltim.
2. Sebelumnya telah dilaksanakan pengisian kuesioner melalui aplikasi SIWASTEK yang terdiri dari 5 aspek dan 22 komponen oleh Dinas PUPR&PERA melalui Bidang Penataan Ruang.
3. Hasil Penilaian Sementara Pengawasan Kinerja PPR Provinsi Kalimantan Timur adalah 64 dengan Kinerja TURBINLAK Sedang dengan rincian nilai pada Aspek Pengaturan Penataan Ruang sebesar 25 (buruk), Aspek Pembinaan Penataan Ruang 94 (baik), Aspek Perencanaan Tata Ruang 100 (baik), Aspek Pemanfaatan Penataan Ruang 100 (baik) dan Aspek Pengendalian Pemanfaatan Ruang 0 (buruk).
4. Klarifikasi dilakukan terhadap komponen dan indikator penyelenggaraan penataan ruang yang belum tercapai di Provinsi Kaltim.
5. Adapun aspek yang perlu dilakukan perbaikan adalah Aspek Pengaturan serta Aspek Pegendalian Pemanfaatan Ruang dimana perlu memperbaiki data yang dianggap tidak valid berdasarkan hasil evaluasi dari Tim Pengawas Kementerian ATR/BPN.
6. Dinas PUPR&PERA melalui Bidang Penataan Ruang akan segera melakukan perbaikan-perbaikan terhadap beberapa komponen dari Aspek Pengaturaan dan Aspek Pengendalian Pemanfaatan Ruang.