Lintas Perangkat Daerah Rancangan RENSTRA DPMPTSP Provinsi Kaltim 2024-2026
Senin, 27 Februari 2023 telah diikuti Kegiatan Forum Lintas Perangkat Daerah Rancangan RENSTRA DPMPTSP Provinsi Kaltim 2024-2026 yang diadakan oleh DPMPTSP Provinsi Kaltim secara tatap muka di Hotel Aston, Samarinda. Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Puguh Harjanto, S.Stp., M.Si selaku Kepala DPMPTSP Provinsi Kaltim yang diikuti oleh OPD di lingkungan pemerintah provinsi.
Adapun poin-poin dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut:
- Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaring saran dan masukan terhadap Rancangan RENSTRA DPMPTSP Provinsi Kaltim 2024-2026 yang disusun dari OPD lintas sektor di lingkungan pemerintah provinsi kaltim.
- Tujuan sasaran DPMPTSP dari penyusunan Renstra ini adalah mewujudkan diversifikasi ekonomi pada nilai sektor non migas dan non batubara serta mewujudkan pelayanan public yang berkualitas terhadap pelayanan perizinan.
- Dari tahun 2021 hingga 2022 invenstasi di wilayah Kaltim meningkat dari 2,25% menjadi 4,48% ditahun 2023. Hal ini menunjukkan tren pemulihan ekonomi yang terus berlanjut
- Investasi adalah sebagai salah satu sumber pertumbuhan kaltim yang menjadi jangkar pemulihan ekonomi dan menjadi salah satu kunci untuk mendorong pertumbuhan ekonimi ditengah ancaman krisis global.
- Adanya IKN menjadi salah satu pendorong meningkatnya perekonomian Kaltim.
- Adapun 2 Major Project daerah pada sektor penanaman modal/investasi dalam RKPD Kaltim tahun 2024-2026, yakni capaian realisasi investasi berdasarkan lapangan sektor usaha Non Pertambangan dan Galian serta dua perusahaan berinvestasi di KEK MBTK dimana DPMPTSP berkolaborasi dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengan Provinsi Kaltim.
- Adapun indikator kinerja utama adalah nilai realisasi investasi pada sektor non migas dan non batubara, indeks kepuasan masyarakat terhadap pelayanan perizinan serta nilai akuntabilitas kinerja (AKIP) SKPD.
Adapun materi/paparan dapat diunduh pada link berikut: