Rapat Konsultasi Regional Kajian Strategis Lingkungan Hidup dan Sosial terhadap Rencana Transisi Energi di Provinsi Kalimantan Timur
Senin 17 Juli 2023 mengikuti Rapat Konsultasi Regional Kajian Strategis Lingkungan Hidup dan Sosial terhadap Rencana Transisi Energi di Provinsi Kalimantan Timur yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kaltim. Rapat dipimpin oleh Kepala BAPPEDA Bapak Yusliando dan dihadiri oleh Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota
Adapun beberapa poin yang dibahas adalah:
1. Pemerintah Indonesia akan berkontribusi aktif dalam penurunan gas emisi rumah kaca. Untuk mencapai penurunan yang signifikan diantaranya dengan merubah penggunaan energi dari bahan bakar fosil menjadi energi baru terbarukan, Salah satunya dengan mempersiapkan rencana pengembangan energi bersih melalui Energi Transition Mechanism(ETM)
2. Kaltim selama 5 daswarsa terakhir memiliki konstribusi besar terhadap perekonomian Nasional. Kedepan pasca migas dan tambang Kaltim tetap ingin berperan besar terhadap perekonomian Nasional melalui transformasi ekonomi. Maka dari hal itu perlu adanya Upaya kearah energi baru dan terbarukan (EBT) untuk mewujudkan kawasan yang rendah emisi karbon.
3. kegiatan diskusi ini yang menjadi pokok bahasan terfokus pada kegiatan transisi energi dalam Penggunaan Batubara dan juga Langkah-langkah yang membantu investasi dalam hal perubahan/transisi energi.
4. Disamping itu transisi Energi juga tidak hanya berfokus dari segi di infrastruktur saja juga tapi juga memperhatikan transisi dari masalah sosial dan ekonominya sebagai pengaruh dari dampak dari transisi energi sendiri.
5.Kegiatan diskusi ini sebagai media untuk mendapatkan masukan-masukan dari pemangku kepentingan di tingkat provinsi melalui konsultasi public yang akan dilakukan oleh BKF beserta tim dari PT. Hatfield Indonesia Bersama ADB.